"SIMASKOT" Sistem Pertanian Berbasis Masyarakat Perkotaan

Penyakit Snot/Coryza

Penyakit yg disebabkan oleh bakteri Haemophilis gallinarum yg selalu hadir pd setiap peternakan terutama yg sanitasinya kurang baik, kandang lembab/basah, sirkulasi udara tidak baik, kepadatan tidak standard, kondisi stress, dan terutama bila sudah terjangkit sebelumnya maka akan sulit menghindarkan penyakit tsb.

Gejala:
-menyerang semua umur dgn masa inkubasi 3-4 hr
-kelesuan dan nafsu makan turun
-penurunan produksi telur dan daging
-bersin2 dan dikuti penyumbatan lubang hidung dan sinus
-bila parah muka akan bengkak dan sinus disi oleh eksudat berbentuk seperti keju.

Treatment:
1.tangkap bebek dgn muka bengkak 3-4 ekor
2.ambil ember isi air secukupnya utk minum semua bebek dan pencet pd bengkak muka utk ambil eksudat/leleran hidung/ingus dan campurkan eksudat tsb ke air pd ember, aduk, dan minumkan ke semua populasi agar semua terserang dan mendapatkan antigen dari kuman tsb/vaksinasi alami.
3.lakukan point 2 selama 3 hr
4.lakukan pengobatan dgn antibiotik via injek dgn oksitetrasiklin tiap 3 hr atau via pakan (krn bebek suka main/buang air minum shg dosis bisa kurang/tdk tepat) dengan neo meditril (enrofloksasin) double dosis yaitu 0.2 ml/kgbb/hr selama 5-7 hr, misal bebek bobot 1 kg pop 100e maka 0.2 x 1 x 100 = 20 ml, diberikan pagi 10 ml dan sore 10 ml (takaran pakai sendok makan, 1 sendok makan setara dgn 15 ml), dilarutkan dulu dgn air galon/air masak secukupnya dan campur ke pakan dgn sedikit bagian kemudian campur rata sampai homogen.
5.disenfeksi bebek, kandang dan lingkungan untuk membunuh kuman yg diluar tubuh dan saat disenfeksi jangan terkena pakan.

Pencegahan:
-kandang wajib kering, sirkulasi udara baik, ada sinar matahari masuk dan jaga kebersihan.
-kepadatan flok jangan lebih dgn standart sbb:
umur 1 hari - 1 minggu : 50 ekor / m2.
umur 1 minggu - 2 minggu : 25 ekor / m2.
umut 2 minggu - 3 minggu : 15 ekor / m2.
umur 3 minggu - 4 minggu : 10 ekor / m2.
umut 4 minggu - 5 minggu : 8 ekor / m2.
umut 5 minggu - 6 minggu : 6 ekor / m2.
umur 6 minggu > 5 ekor / m2.

-tiap 3 hr semprot disenfektan
-vaksinasi Coryza:
pada program pedaging: umur 1 mgg atau 2 mgg
pada program layer: umur 7 mgg, 12 mgg dan 17 mgg.


SEMOGA BERMANFAAT UNTUK MENGHINDARI KERUGIAN AKIBAT PENYAKIT

0 komentar:

Posting Komentar

e-skm
https://goo.gl/forms/efx5MTyVdEUHW4873
e-aduan e-bantu
https://goo.gl/forms/d2ryn2Ecr9e4AQJg1

SIMASKOT

BPP LA Dalam VIDEO

Info BPP LA 2018